News & Events
Programming Series: Web Development dengan Flutter – Februari 2025
- 01/10/2025
- Posted by: Divisi Training
- Category: training

Topik
Hari 1: Pengenalan dan Persiapan Lingkungan Pengembangan
Tujuan: Memahami dasar Flutter dan Dart serta menyiapkan lingkungan pengembangan.
Materi:
– Pengenalan Flutter dan Dart: Arsitektur dan konsep dasar
– Instalasi Flutter SDK dan Android Studio/VS Code
– Konfigurasi emulator dan perangkat fisik
– Struktur folder dan alur kerja Flutter
Praktik:
– Membuat project Flutter pertama
– Menjalankan aplikasi di emulator/perangkat fisik
Hari 2: Pengenalan Widget dan UI Dasar
Tujuan: Membuat antarmuka pengguna sederhana menggunakan Flutter.
Materi:
– Pengenalan Widget dasar (Text, Image, Button)
– Layouting dengan Row, Column, dan Container
– State Management dasar (Stateful dan Stateless Widget)
– Navigasi antar halaman (Navigator)
Praktik:
– Membuat tampilan halaman beranda dan detail
– Implementasi navigasi antar halaman
Hari 3: Integrasi Backend dan Pengelolaan Data
Tujuan: Menghubungkan aplikasi Flutter dengan API.
Materi:
– Penggunaan HTTP package untuk konsumsi REST API
– Parsing data JSON
– Menampilkan data dinamis di UI
– Penanganan error dan loading state
Praktik:
– Menampilkan data produk dari API
– Menambahkan fitur refresh data
Hari 4: Pengelolaan State Lanjut dan Fitur Tambahan
Tujuan: Menerapkan pengelolaan state yang lebih kompleks dan menambahkan fitur.
Materi:
– State Management dengan Provider/Bloc
– Form input dan validasi data
– Implementasi fitur CRUD sederhana
Praktik:
– Membuat form tambah/edit data
– Menghubungkan form dengan backend API
Hari 5: Deployment dan Optimasi Aplikasi
Tujuan: Menyelesaikan aplikasi dan mendistribusikan ke Google Play Store.
Materi:
– Build APK/AAB untuk Android
– Penyiapan akun Google Play Developer
– Proses upload aplikasi ke Google Play Store
– Optimasi performa dan keamanan aplikasi
Praktik:
– Build dan testing aplikasi
– Simulasi upload ke Play Store
Hasil Akhir
Peserta akan menghasilkan aplikasi mobile berbasis Flutter yang terhubung dengan backend API, dilengkapi dengan fitur CRUD dan siap di-deploy ke Google Play Store.
Jadwal
Term I : 3 – 7 Februari 2025
Biaya Pelatihan
Offline : Rp. 7.796.250,-/orang
Online : Rp. 6.352.500,-/orang
Biaya tidak dikenakan pajak
Pendaftaran
Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui tautan berikut ini:
Term I : https://s.id/Form-WebDev1-25
Informasi
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi Sekretariat Program Training Pusilkom UI
d.a. Gedung Pusilkom UI
Jl. Salemba Raya No.4 Jakarta Pusat 10430
atau Gedung C Fasilkom UI, Depok lantai 2 Ruang 3210
Hp / WA : 0856 95305057
Email : training-pusilkom@cs.ui.ac.id, s.mutia@cs.ui.ac.id,rika@cs.ui.ac.id
Facebook : Pusilkom UI