News & Events
SHORT COURSE : AI FOR BUSINESS EXECUTIVES – DESEMBER 2024
- 10/14/2024
- Posted by: Divisi Training
- Category: Uncategorized
Deskripsi Kursus
Era serba digital dengan perkembangan aplikasi pintar (intelligent apps) di berbagai bidang menjadikan artificial intelligence (AI) sebagai kesempatan sekaligus tantangan dalam bisnis dan industri. Di satu sisi, penerapan AI telah banyak menciptakan keunggulan kompetitif dari perusahaan–perusahaan berskala nasional dan internasional; di sisi lain,
penerapan AI secara prematur tanpa perencanaan dan eksekusi matang akan berdampak negatif pada iklim perusahaan secara umum. Pelatihan AI for Business Executives oleh Pusilkom UI ini bertujuan untuk mengajarkan konsep–konsep dasar, manajemen, dan studi kasus AI.
Keunggulan dari pelatihan ini adalah penekanan pada kemampuan problem solving yang didukung oleh para pengajar berpengalaman dari Universitas Indonesia (UI). Peserta akan secara intensif mempelajari bagaimana potensi AI dapat diterapkan secara optimal di dunia nyata dan menjadi game changer dalam inovasi dan efisiensi proses bisnis.
Tujuan Pelaksanaan:
Pelatihan AI for Business Executives oleh Pusilkom UI ini bertujuan memberi landasan yang solid kepada para leader di perusahaan–perusahaan tentang:
• Bagaimana perkembangan AI dari awal hingga saat ini,
• Potensi pemanfaatan AI pada bisnis,
• Perancangan dan penerapan AI,
• Faktor–faktor utama yang melingkupi AI,
• Metrik kesuksesan penerapan AI pada perusahaan, serta
• AI best practices.
Tujuan akhir dari pelatihan ini adalah, peserta dapat merumuskan dan
mengimplementasikan strategi AI pada perusahaan dalam mengakselerasi pencapaian key performance indicators (KPIs) serta layanan–layanan inovasi
Pemateri:
- Fariz Darari, Ph.D.
- Adila Alfa Krisnadhi, Ph.D.
Pokok Bahasan:
- Sesi 01: Welcoming AI Era
- Sesi 02: AI Case Studies
- Sesi 03: AI Ecosystem
- Sesi 04: AI Ethics and Society
- Sesi 05: AI Talents
- Sesi 06: AI Infrastructure and Data
- Sesi 07: AI Research and Developmen
- Sesi 08: AI Quick Wins
- Sesi 09: Hands–on with AI
- Sesi 10: Future of AI
Jadwal Pelatihan: Desember 2024
Biaya dan Pendaftaran Pelatihan:
Offline : Rp. 5.450.000,-
Online : Rp. 4.500.000,-
Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui tautan berikut : https://s.id/Form-AI3-24
Informasi :
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi Sekretariat Program Training Pusilkom UI d.a. Gedung Pusilkom UI Jl. Salemba Raya No.4 Jakarta Pusat 10430 atau Gedung C Fasilkom UI, Depok lantai 2 Ruang 3210 Hp / WA : 0856 95305057 Email : training-pusilkom@cs.ui.ac.id, s.mutia@cs.ui.ac.id,rika@cs.ui.ac.id Facebook : Pusilkom UI